Postingan

RulerKoster #1

“Pahit, keras, kehidupan anak kost”     Dongeng ini dimulai ketika cahaya matahari mencoba menembus jendela kamar kost mahasiswa yang seperti biasa terlihat sangat berantakan. Ruangan yang dipenuhi barang-barang mewah,  mobil mewah di dalam garasi yang sedang tertidur pulas,  dan komputer gaming di pojok ruangan yang terlihat masih menyala dengan nampilkan sebuah game terkenal.     Sebuah kehidupan impian bagi anak kost, syukurlah bagi mahasiswa yang tinggal di kostan itu karena semua itu hanya mimpi, sangat mustahil apabila semua itu benar-benar terjadi kepada anak kost yang hidupnya penuh dengan kekacauan. “Kecoooaaaa!!”      Selamat pagi dunia dan calon mertua, ini cerita gue sebagai anak kost yang hidup bergelimpangan khayalan dan kegilaan. Nama gue Rafi, biasa di panggil Bapi alias Bang Rapi. Gue sangat di segani waktu sekolah dulu karena kepiawaian gue dalam menyusup ke kantin sekolah saat jam pelajaran.     Gue kuliah di sebuah kampus yang dekat dengan warteg murah te

Dongeng selama Ignition gerakan 1000 Startup digital

Awalnya saya kira ignition hanya sebagai perkenalan baik itu tentang gerakan 1000 startup nasional, ataupun perkenalan dengan peserta lainnya. Ternyata dari awal saya salah, topik-topik yang dibicarakan sangat menginspirasi saya ditambah dengan gaya bicara yang mudah untuk dipahami. Setelah mendengar topik-topik pada saat Iginition banyak yang mulai berfikir "apakah ide saya sudah bagus?" termasuk saya, pertanyaan itu selalu terfikirkan begitu saja. Apakah ide saya dapat membantu orang lain?, apakah ide saya dapat membuat indonesia lebih maju?. Mengutip dari kata-kata disana "Startup bukan hanya soal mencari uang, tapi bagaimana kita melakukan kebaikan dan membawa keuntungan diberbagai pihak". Indonesia mempunyai potensi yang sangat besar untuk membuat startup digital berbanding dengan pengguna internet dan smartphone yang sangat besar. Yang artinya kita mempunyai peluang yang besar juga untuk menyelesaikan permasalahan yang ada, dan "lapangan bermain"

Install driver Nvidia, dan steam di BlankOn X Tambora menggunakan laptop dell vostro 14 5000 series

Gambar
Pendahuluan Pada Sistem Operasi berbasis GNU/Linux sebagian besar driver sudah dikenali, dan tertanam di dalam kernel. Karena sebagian besar driver sudah dikenali membuat pengguna tidak perlu lagi melakukan instalasi driver satu persatu setelah selesai instalasi sistem operasi berbasis GNU/Linux,  kelebihan lainnya adalah sistem akan lebih cepat berjalan karena tidak perlu meload driver (baca: driver sudah terdapat di dalam kernel). Ada beberapa driver yang biasanya belum di kenali oleh kernel, yakni driver vga seperti nvidia dan ati. Oleh karena itu dibutuhkan instalasi driver vga terlebih dahulu untuk mengoptimalkan kinerja dari sistem operasi itu sendiri. Tidak seperti sistem operasi Wind#ws yang dimana pada saat proses instalasi driver hanya perlu klak-klik "next", di sistem operasi berbasis GNU/Linux mempunyai tingkat " bahaya " yang bervariasi saat proses instalasi driver. Instalasi Driver Di BlankOn X Tambora proses instalasi cukup sederhana dan muda

Menginstall BlankOn melalui Debian net install di VirtualBox

Gambar
VirtualBox Virtualbox adalah software gratis milik Oracle yang berfungsi untuk mem-visualisasi-kan satu atau banyak Sistem Operasi (OS) di dalam Sistem Operasi utama. Menentukan Nama dan Tipe Virtual mesin Hal pertama yang harus dilakukan setelah membuka VirtualBox adalah membuat virtual mesin baru untuk Debian net install dengan cara klik New. Setelah klik New maka jendela Create Virtual Machine akan tampil seperti ilustrasi diatas. Name : Nama untuk virtual mesin yang akan dibuat. Type : Tipe sistem operasi yang akan di gunakan. Version : Versi dari tipe sistem operasi yang akan digunakan. Berikut beberapa pilih yang terdapat pada Type: Microsoft Windows  Linux Solaris BSD IBM OS/2 Mac OS X Other Untuk Version akan mengikuti Type yang kita pilih. Nama(Name) dari mesin tidak harus sesuai dengan sistem operasi yang akan kita gunakan, namun jika memasukan sesuai dengan nama sistem operasi maka tipe(Type), dan versi(Version) akan terpili